Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada yang Janggal dengan Jersey Arema FC pada Laga Pembuka Liga 1 2019

By Taufan Bara Mukti - Kamis, 16 Mei 2019 | 12:57 WIB
Laga PSS Sleman Vs Arema FC di Pekan Pertama Liga 1 2019
DEODATUS KRESNA MURTI BAYU AJI/BOLASPORT.COM
Laga PSS Sleman Vs Arema FC di Pekan Pertama Liga 1 2019

BOLASPORT.COM - Kejanggalan tampak pada jersey yang dipakai pemain-pemain Arema FC pada laga pembuka Liga 1 2019 melawan PSS Sleman.

Arema FC menjalani partai pembuka Liga 1 2019 dengan menghadapi PSS Sleman di Stadion Maguwoharjo, Depok, Sleman, Rabu (15/5/2019).

Pada laga tersebut, Arema FC dipaksa mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor akhir 3-1.

Dua gol pemain anyar PSS Sleman, Brian Ferreira (1') dan Yevhen Bokhashvili (57'), dilengkapi oleh lesatan Rangga Muslim (82').

Baca Juga : Sekjen PSSI Jadi Korban Kerusuhan, Bos PSS Sleman: Tidak Apa-apa

Adapun Arema FC hanya mampu membalas melalui sundulan Sylvano Comvalius pada menit ke-29.

Selain jalannya pertandingan, hal unik yang menjadi sorotan di laga PSS vs Arema FC adalah jersey tim tamu.

Arema yang bermain tandang mengenakan jersey putih dengan sedikit warna biru sebagai ornamen.

Akan tetapi, di lengan jersey Arema FC tak ada patch Liga 1 2019 yang merupakan kompetisi resmi tempat Singo Edan bermain.

Padahal, di kubu PSS Sleman, patch Liga 1 2019 sudah bercokol manis di bagian lengan kanan jersey.

Berikut bukti ketiadaan patch Liga 1 2019 di jersey Arema FC pada partai pertama kontra PSS Sleman:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Aremapedia (@aremapedia) on

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSS (@pssleman) on

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Arema FC (@aremafcofficial) on

KERICUHAN SUPORTER

Kericuhan di tribune penonton sempat terjadi sebelum laga PSS Sleman menjamu Arema FC dalam laga pembukaan Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/5/2019) malam.
DEODATUS KRESNA MURTI/BOLASPORT.COM
Kericuhan di tribune penonton sempat terjadi sebelum laga PSS Sleman menjamu Arema FC dalam laga pembukaan Liga 1 2019 di Stadion Maguwoharjo, Rabu (15/5/2019) malam.

Pertandingan pembuka Liga 1 2019 diwarnai insiden kericuhan antarsuporter.

Belum jelas siapa yang memulai, namun kelompok suporter PSS Sleman dan Arema FC terlihat saling melempat dari tribune.

Baca Juga : Kerusuhan Suporter PSS dan Arema FC Buat Liga 1 2019 Dapat Citra Buruk

Akibat insiden tersebut, pertandingan terhenti selama lebih dari satu jam dan banyak korban luka-luka terkena lemparan.

Arema FC yang sukses mencetak gol sesaat sebelum keributan pecah harus membayar mahal pada akhir pertandingan.

Konsentrasi para pemain Singo Edan seolah hilang saat pertandingan dilanjutkan kembali.

Walhasil, Arema FC harus menyerah 1-3 dari PSS Sleman, tim promosi Liga 1 2019.

Korban-korban kerusuhan suporter PSS Sleman dengan Arema FC.
MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM
Korban-korban kerusuhan suporter PSS Sleman dengan Arema FC.

Baca Juga : Usai Dikalahkan PSS Sleman, Pelatih Arema FC Kritik Kepemimpinan Wasit

Karena kerusuhan pada laga pertama Liga 1 2019 itu, PSS Sleman pun terancam terkena hukuman dari Komisi Disiplin PSSI.

Terkait ancaman hukuman tersebut, CEO PSS Sleman, Soekeno angkat bicara.

Ia menyerahkan nasib PSS Sleman kepada Tuhan.

“Wallahualam,” kata Soekeno kepada sejumlah media termasuk BolaSport.com.

Soekeno memang sudah mengatakan penyebab kerusuhan pertandingan itu bukan pendukung PSS Sleman dan Arema FC.

Dia menegaskan, hanya beberapa provokator yang merusak jalannya pertandingan tersebut.

Baca Juga: Pilar Asing Persib Musim 2018 Cetak Gol, Sayang Timnya Harus Menderita

Soekeno sangat yakin suporter PSS Sleman tidak punya sifat vandalisme.

Hal yang sama juga dikatakannya soal pendukung Arema FC.

”Kecuali yang membikin keributan itu pendukung PSS, baru boleh dikasih sanksi. Karena kalau dari segi keamanan, kami sudah persuasif,” kata Soekeno.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan pertama Liga 1 2019 menyuguhkan 9 pertandingan. #liga12019 #liga1 #ligaindonesia #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Taufan Bara Mukti
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Seperti Valentino Rossi ke Jorge Lorenzo Dulu, Marc Marquez Beri Panggung ke Pecco Bagnaia untuk Pimpin Ducati Lebih Dulu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136