12 minutes of basketball have been played.#RipCity pic.twitter.com/f6XhSizrdt
— Trail Blazers (@trailblazers) May 17, 2019
Memasuki kuarter kedua, Blazers yang pada laga ini bermain lebih kolektif mampu menjaga tren positifnya.
Damian Lillard dkk. makin diuntungkan karena pada sisi lain akurasi tembakan Warriors jauh dari kata jitu.
Ketajaman Splash Brother milik Warriors, Stephen Curry dan Klay Thompson, mampu diredam dengan baik oleh pertahanan Blazers.
Portland Trail Blazers pun sempat unggul jauh 17 angka sebelum akhirnya menutup kuarter kedua dengan skor 65-50.
Baca Juga: Playoffs NBA 2019 - Bangkit di Kuarter 4, Bucks Kalahkan Raptors
Usai turun minum, Golden State Warriors seolah bangun dari tidurnya dan langsung tampil menggebrak.
Warriors bahkan mampu membuat running score 13-0 yang memangkas jarak mereka dari Blazers menjadi tiga angka saja, 66-69.
The @warriors go on a 13-0 run early in the 3rd Q on @ESPNNBA. #StrengthInNumbers 72#RipCity 75 pic.twitter.com/fhqNWEJm0v
— NBA (@NBA) May 17, 2019
Laga yang berlangsung di Oracle Arena itu pun kembali berlangsung alot dengan diwarnai aksi saling susul poin di antara kedua tim.
Aksi tersebut terus berlanjut hingga akhirnya kuarter ketiga ditutup dengan kedudukan sama kuat, 89-89.
Kedudukan imbang itu membuat kuarter empat berjalan cukup menegangkan bagi kedua tim.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar