Pada menit ke-43, Palacio mengirimkan umpan silang ke kotak penalti Napoli. Bola kirimannya pun sukses ditanduk dengan keras oleh Federico Santander.
Diarahkan ke bawah, sundulan Santander tak dapat diantisipasi oleh penjaga gawang Napoli, Orestis Karnezis.
Bologna bahkan menambah keunggulan mereka dua menit berselang. Kali ini giliran Blerim Dzemaili yang menggetarkan gawang Napoli lewat tendangan dari luar kotak penalti.
Kebobolan dua gol pada babak pertama membuat raut wajah pelatih Napoli, Carlo Ancelotti, terlihat kesal.
Tidak diketahui apa yang dikatakannya di ruang ganti. Yang jelas, selain bermain lebih disiplin, Napoli juga lebih intens dalam menguasai bola.
Napoli akhirnya dapat memperkecil ketertinggalan lewat aksi solo-run Faouzi Gholuam pada menit ke-57.
Sempat dianulir karena dianggap offside, gol pemain timnas Aljazair itu akhirnya disahkan berkat bantuan VAR (Video Assistant Referee).
I Partenopei bahkan sanggup menyamakan kedudukan.
Menit ke-77, giliran Dries Mertens yang mencatatkan namanya di papan skor setelah menuntaskan kerja sama dengan Amin Younes di dekat gawang Bologna.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar