Baca Juga: Andrea Iannone Komentari Cara Kerja Rekan Setimnya di Aprilia
Duel di antara Christopher/Hsieh dan Krajicek/Sitak kemudian berjalan ketat pada set kedua.
Kedua pasangan silih berganti memenangi gim hingga skor imbang 4-4.
Christopher/Hsieh akhirnya berhasil mematahkan servis Krajicek/Sitak pada gim kesembilan set kedua.
Berkat raihan break point tersebut, pasangan Indonesia/Taiwan ini unggul 5-4 dan memegang kendali servis untuk gim berikutnya.
Baca Juga: Koper Rusak, Pemain Tunggal Putra Ini Marah-marah ke Maskapai India
Posisi di atas angin itu pada akhirnya dimanfaatkan dengan baik oleh Christopher/Hsieh.
Mereka memenangi set kedua dan mengunci kemenangan pertandingan babak kesatu atas Krajicek/Sitak secara straight set.
Pada babak kedua, Christopher Rungkat/Hsieh Cheng-Peng akan menjumpai pemenang duel antara David Vega Hernandez/Alex de Minaur dan Quentin Halys/Gregoire Barrere.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Roland Garros.com |
Komentar