Ia mencatat sebuah rekor KO tercepat dalam pertandingan pertamanya, sebelum kembali beraksi dalam waktu kurang dari dua minggu dan menang dengan submission saat melawan Jimmy "The Silencer" Yabo di ONE: Warrior's Dream.
"The Archangel" berhasil menjatuhkan lawannya di awal ronde pertama dan mengambil posisi half-guard, tetapi ia tidak terburu-buru untuk mencari posisi kuncian yang tepat.
Jimy sempat beberapa kali berusaha melepaskan diri, tetapi Anthony mampu mengatur ritme dengan baik sesuai game plan-nya.
Akhirnya, Anthony Engelen mengambil posisi di punggung Jimy sebelum menyelipkan tangannya untuk melancarkan kuncian rear-naked choke yang keras.
Anthony akan menghadapi Chen Lei dalam pertandingan catch weight 67,5 kilogram di Shanghai.
Baca Juga: 6 Penampilan Terbaik dari Atlet yang Bertarung di ONE: Legendary Quest
Armbar Milik Chen Lei Mendominasi
Lawan Anthony Engelen, "Rock Man" Chen Lei, sempat berusaha keras untuk mengalahkan Saiful "The Vampire" Merican dalam ajang ONE: Kings & Conquerors.
Chen Lei akhirnya berhasil ketika mampu mencetak sebuah submission pada menit ke 3:58 di ronde ketiga.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | onefc.com |
Komentar