"Saya melihat banyak tabrakan seperti ini di semua kategori. Hal tersebut juga terjadi kepada saya pada 2016 dengan Iannone," ujar Lorenzo.
"Jadi, mungkin saya terlalu bersemangat ketika mengetahui bahwa saya merasa baik dan saya hanya merasa bahwa saya bisa membalap dengan lebih cepat dan lebih cepat," kata Lorenzo.
Pemegang tiga gelar juara dunia itu mengakui bahwa dia tidak melakukan pengereman yang berlebihan.
"Saya dan Maverick menginjak rem secara normal. Masalahnya adalah bahwa kami berada di sekitar pembalap yang jaraknya berdekatan," ucap pembalap berusia 32 tahun.
"Di depan ada Dovi, yang mempersiapkan diri dengan baik saat keluar dari tikungan 10. Saya semakin dekat dengan Dovi."
Baca Juga: Komentar Andrea Dovizioso Usai Menjalani Akhir Pekan yang Berantakan
Lorenzo mengaku menyesal telah menjadi pemicu kecelakaan tiga pembalap yang sedang berjuang dalam klasemen juara dunia MotoGP, sementara dia tidak sedang berjuang meraih titel juara dunia.
"Saat itu, permintaan maaf saja tidak cukup.Tetapi, menurut saya tikungan ini menciptakan banyak masalah di masa lalu, hari ini dan di masa depan."
Lorenzo pertama menyenggol Dovizioso dan merembet ke Vinales.
Valentino Rossi yang berada dua posisi di belakang Lorenzo dan berusaha menghindari insiden di depannya akhirnya tak bisa melewati motor Lorenzo yang tergelincir ke luar lintasan.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar