Kesempatan tampil Cutrone yang minim disebabkan karena AC Milan mengandalkan pemain lain sebagai striker, Gonzalo Higuain (paruh musim pertama) dan Krzysztof Piatek (kedua).
Selain menyarankan pindah, Gilardino masih punya saran agar pemuda 21 tahun itu memiliki masa depan karier yang lebih cerah.
"Musim ini Cutrone harus berkembang. Ia bisa memainkan posisi seperti sayap, penyerang lubang, atau penyerang tengah," kata Gilardino.
"Ia muda dan harganya sudah mahal, tetapi saya ingin merekrutnya," tutur pria yang kini melatih klub Serie D, AC Rezzato.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Transfermarkt, Gazzetta dello Sport |