Baca Juga: Pelatih Persiba Harapkan Dukungan Balistik Jelang Jamu PSIM di Liga 2
CEO PT PSIM Yogyakarta, Bambang Susanto, menjelaskan tidak mempermasalahkan jika Stadion Mandala belum dapat digunakan pada laga kandang pertama Laskar Mataram.
"Kami ingin Mandala Krida benar-benar aman dahulu untuk pertandingan. Dengan kondisi belum ada pagar, satu penonton saja yang masuk lapangan, itu sudah membuat kerugian besar bagi tim," ujar Bambang.
"Semoga laga home selanjutnya Stadion Mandala Krida sudah bisa digunakan tim PSIM Yogyakarta," kata Bambang.
Bambang menambahkan, pihaknya berencana akan meminjam homebase milik klub asal Liga 3, Persiba Bantul, Stadion Sultan Agung.
Ini menjadi langkah alternatif manajemen PSIM selama menunggu proses perbaikan fasilitas Stadion Mandala Krida.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | TribunJogja.com |
Komentar