Meski gagal membawa Bucks menembus NBA Finals, kecemerlangan Budenholzer pada saat musim reguler tak bisa dikesampingkan dan membuatnya berhak mendapat penghargaan ini.
Selain sang pelatih, Milwaukee Bucks juga sukses mengantarkan pemain mereka meraih penghargaan "utama" pada malam itu.
Pemain yang dimaksud adalah Giannis Antetokounmpo yan berhasil menyabet penghargaan Kia NBA Most Valuable Player.
The 2018-19 #KiaMVP is… @Giannis_An34! #NBAAwards pic.twitter.com/kcJNji3dl8
— NBA (@NBA) June 25, 2019
Tak berhenti di situ, Milwaukee Bucks juga mendapat penghargaan NBA Basketball Executive of the Year lewat General Manager mereka, Jon Horst.
Horst dinilai mampu membawa organisasi Bucks melaju jauh dan berkembang pesat pada gelaran NBA 2018-2019.
Baca Juga: Jadi Tuan Rumah Kejuaraan Dunia, Indonesia Butuh Dukungan Masyarakat
Berikut hasil lengkap NBA Awards 2019:
- Kia NBA Most Valuable Player - Giannis Antetokounmpo (Milwaukee Bucks)
- Kia NBA Rookie of the Year - Luka Doncic (Dallas Mavericks)
- Kia NBA Sixth Man Award - Lou Williams (LA Clippers)
- Kia NBA Defensive Player of the Year - Rudy Gobert (Utah Jazz)
- Kia NBA Most Improved Player - Pascal Siakam (Toronto Raptors)
- NBA Coach of the Year - Mike Budenholzer (Milwaukee Bucks)
- NBA Cares Community Assist Award - Bradley Beal (Washington Wizards)
- Twyman-Stokes Teammate of the Year Award - Mike Conley (Memphis Grizzlies)
- NBA Sportsmanship Award - Mike Conley (Memphis Grizzlies)
- Lifetime Achievement Award - Larry Bird dan Magic Johnson
- Sager Strong Award - Robin Roberts (Broadcaster)
- NBA Hustle Award - Marcus Smart (Boston Celtics)
- NBA Basketball Executive of the Year - Jon Horst (Milwaukee Bucks)
Baca Juga: Juara NBA 2019 Berasal dari Kanada, Begini Tanggapan Donald Trump
Penghargaan dari Fan
House of Highlights Moment of the Year
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | NBA.com |
Komentar