BOLASPORT.COM - Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, mengkritik kondisi lapangan di Brasil yang digunakan pada ajang Copa America 2019.
Timnas Argentina bermain di tiga stadion berbeda selama babak penyisihan grup Copa America 2019.
Dalam duel-duel yang mereka lakoni di Grup B, Argentina telah menjajal Itaipava Arena Fonte Nova, Estadio Mineirao, dan Arena do Gremio.
Kendati sudah pernah digunakan dalam event besar, ketiga stadion itu nyatanya tidak lepas dari kritikan.
Baca Juga: Susah Payah Juara Liga Champions, Mane Ingin Tukar dengan Piala Afrika
Menurut Lionel Messi, rumput ketiga stadion tersebut membuat pergerakan bola terlalu liar.
"Semua lapangan sangat buruk," kata pemilik lima Ballon d'Or itu seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
"Bola memantul terlalu tinggi dan diperlukan kerja ekstra keras untuk mengontrolnya. Sulit kalau bermain dalam kondisi seperti ini," ucap Messi.
Pelatih Tim Tango, Lionel Scaloni, sepakat dengan opini Messi.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Marca |
Komentar