BOLASPORT.COM - Pada Piala Dunia 1994, dua rekor tercipta dari dua striker berbeda suku bangsa. Rekor yang dibuat mereka berdua sampai saat ini masih terjaga kesuciannya.
Mari flashback ke tanggal 28 Juni 1994 ketika ajang sepak bola terakbar Piala Dunia berlangsung di negara di mana olahraga sepak bola kurang populer, Amerika Serikat.
Pada tanggal tersebut wakil Eropa, Rusia, melawan kekuatan Afrika, Kamerun pada matchday terakhir Grup B.
Mesti bersaing dengan tim tangguh Swedia dan Brasil, kedua tim harus menerima status underdog di dalam grup tersebut.
Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Arsenal Rekrut Striker yang Mungkin Sakiti Mereka
Sampai matchday kedua, Kamerun baru mengumpulkan satu poin hasil imbang melawan Swedia sedangkan Rusia belum sekalipun menang.
Pertarungan Rusia versus Kamerun diharapkan menjadi laga hiburan bagi dua kontestan yang harus berkemas pulang karena gagal lolos ke babak berikutnya.
Dan beruntung bagi penonton -terutama pendukung Rusia- di Stadion Stanford, Pontiac, karena bisa terhibur dengan banyaknya gol yang terjadi selama pertandingan berlangsung.
Kala itu Rusia membabat Kamerun dengan skor 6-1 yang menjadikan hasil itu sebagai laga dengan skor terbanyak di Piala Dunia 1994.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | dari berbagai sumber |
Komentar