Sejauh ini, Marquez baru satu kali melakukan kesalahan fatal yakni pada balapan MotoGP Americas 2019.
Baca Juga: Tolak Opsi Perpanjangan Kontrak, ke Mana Kevin Durant Akan Berlabuh?
Saat itu, Marquez gagal menyelesaikan balapan lantaran terjatuh dari motornya.
Selebihnya, pencapaian Marquez hanya berputar di posisi finis pertama dan kedua.
Tercatat, Marquez menjuarai MotoGP Argentina, MotoGP Spanyol, MotoGP Prancis, dan MotoGP Catalunya musim ini.
Adapun pada MotoGP Qatar dan MotoGP Itaia 2019, pembalap Spanyol itu menjadi runner-up.
Selain Valentino Rossi dan Marc Marquez, lampu sorot di Assen juga layak diarahkan kepada Alex Rins (Suzuki Ecstar).
Musim lalu, Rins mampu finis kedua, sedangkan pada saat ini, dia berada di peringkat ketiga klasemen sementara pembalap MotoGP 2019.
Saksikan persaingan ketat para pembalap MotoGP pada seri balap di Belanda yang akan dimulai hari ini, Jumat (28/6/2019), mulai pukul 14.55 WIB.
Berikut jadwal lengkap MotoGP Belanda 2019.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | MotoGP.com |
Komentar