Miller mengatakan bahwa dia tidak keberatan kembali membalap untuk Pramac Racing.
Hanya, dia berharap bisa mendapatkan motor yang sama dengan tim pabrikan Ducati demi membantunya bersaing pada kompetisi MotoGP musim depan.
Miller juga menilai Pramac Racing bukanlah pilihan yang buruk untuk masa depan karier balapnya karena dia merasa senang bisa menjadi tandem Francesco Bagnaia.
"Pramac Racing bukanlah pilihan yang buruk. Saya suka disini. Namun, kami harus menunggu dan melihat apa yang akan terjadi," ucap Jack Miller yang dilansir BolaSport.com dari Speedweek.
"Jika kami tinggal di sini, saya senang, tetapi mereka harus menyediakan paket yang mumpuni," kata rider berusia 24 tahun itu.
Lebih lanjut, Miller mengatakan bahwa dia hanya ingin fokus untuk tampil semakin baik dan kompetitif, terutama pada musim depan andai mendapatkan perpanjangan kontrak.
Baca Juga: Sejarah Hari Ini - 2 Rekor Piala Dunia, Salah Satunya Dibuat Eks Pelita Jaya
Menurut Miller, dengan tampil baik maka dia akan bisa menaikkan dan membuat posisi tawarnya pada musim-musim selanjutnya menjadi lebih baik.
"Saya hanya ingin kontrak satu musim karena itu memberi saya motivasi ekstra untuk satu musim berikutnya. Kemudian saya bekerja lebih keras dan berusaha untuk menemukan solusi terbaik untuk tahun 2021," ujar dia.
"Setelah tampil baik pada musim 2020, posisi tawar saya pun menjadi baik pula. Dalam beberapa tahun terakhir, saya selalu memiliki opsi yang sangat terbatas dalam hal kontrak baru," kata Miller lagi.
Saat ini, Jack Miller dan tim Pramac Racing tengah bersiap untuk tampil pada dua sesi latihan bebas MotoGP Belanda 2019 yang digelar hari ini, Jumat (28/6/2019), mulai pukul 14.55 WIB.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar