Di sisi lain, Paraguay juga sempat kesulitan menembus pertahanan Brasil pada awal laga karena disiplinnya lini belakang yang digalang oleh duet Marquinhos dan Thiago Silva.
Baca Juga: Kronologi Insiden Panas Leonard Tupamahu dan Gede Sukadana, Terprovokasi Ucapan Tak Senonoh
More VAR nonsense at the #CopaAmerica between Brazil and Paraguay. Can someone explain to me why Balbuena was sent off? pic.twitter.com/uz7pkF38D9
— Lou (@louorns) June 28, 2019
Peluang emas didapat Paraguay pada menit ke-28 melalui Derlis Gonzalez.
Dari dalam kotak penalti, Derlis Gonzalez melepaskan tendangan ke arah gawang. Beruntung bagi Brasil, Alisson Becker sigap menepis sepakan Gonzalez keluar.
Brasil membalas pada menit ke-35 melalui sundulan kepala Roberto Firmino, tetapi sundulan kepalanya masih lemah dan dapat ditangkap oleh Roberto Fernandez.
Pada menit ke-40, giliran Philippe Coutinho yang mengancam gawang Paraguay. Hanya, sepakan mendatarnya masih terlalu lemah.
Baca Juga: Hasil Babak I Copa America - Brasil Masih Tertahan Tanpa Gol
Paraguay's goalkeeper, Gatito Fernandez with Botafogo:
19 penalties faced
10 penalties savedOh my goodness!#CopaAmerica #BRAxPAR pic.twitter.com/9qr53C1l8n
— Roro O'Monstro.™ (@Roromeo_MUFC10) June 28, 2019
Hingga jeda turun minum, skor masih sama kuat 0-0 untuk Brasil dan Paraguay pada babak pertama perempat final Copa America 2019.
Pada babak kedua, Brasil memasukkan Alex Sandro untuk menggantikan Filipe Luis yang telah diganjar kartu kuning pada babak pertama.
Brasil melakukan gaya permainan yang sama seperti pada babak pertama dengan langsung menekan pertahanan Paraguay.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | whoscored.com, Copa America |
Komentar