Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Staf yang Bikin Mourinho Darah Tinggi Ikut Dibawa Sarri ke Juventus

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 28 Juni 2019 | 14:38 WIB
Keributan antara Jose Mourinho (dua dari kiri) dan Marco Ianni (tiga dari kanan) saat pertandingan Chelsea vs Manchester United pada pekan ke-9 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, 20 Oktober 2019.
TWITTER.COM/BBCSPORTS
Keributan antara Jose Mourinho (dua dari kiri) dan Marco Ianni (tiga dari kanan) saat pertandingan Chelsea vs Manchester United pada pekan ke-9 Liga Inggris di Stadion Stamford Bridge, 20 Oktober 2019.

BOLASPORT.COM - Maurizio Sarri membawa lima stafnya dari Chelsea ke Juventus, termasuk sosok yang pernah membuat keributan dengan Jose Mourinho.

Maurizio Sarri resmi menjabat sebagai pelatih Juventus musim depan setelah diperkenalkan secara resmi pada Minggu (16/6/2019).

Kepindahan Maurizio Sarri ke Juventus sempat berjalan agak alot lantaran dia saat itu masih terikat kontrak dengan Chelsea hingga tahun depan.

Setelah mendapat lampu hijau dari Chelsea, Maurizio Sarri akhirnya kembali ke Italia untuk melatih tim penguasa Liga Italia selama delapan musim terakhir itu.

Baca Juga: Conte Seperti Ronaldo, Inter Milan Bisa Juara Serie A Musim Depan

Dikontrak Juventus selama tiga musim, Maurizio Sarri meneruskan tugas yang sebelumnya dipegang oleh Maurizio Sarri.

Misi Maurizio Sarri yaitu membawa Juventus menjadi juara Liga Champions selain juga mempertahankan gelar scudetto di Serie A.

Demi mendukung kinerjanya, putra dari atlet balap sepeda Amerigo Sarri itu ikut memboyong orang-orang kepercayaannya.

Media setempat, Corriere Torino, menyebut ada lima staf Sarri di Chelsea yang ikut dibawanya ke Stadion Allianz Turin.

Baca Juga: Brasil Sekarang Jago Bertahan, Tidak Kebobolan Selama 593 Menit

Dari kelima nama staff Chelsea yang dibawanya, tidak ada sosok Paolo Bertelli (pelatih kebugaran), Luca Gotti, dan Gianfranco Zola (asisten pelatih).

Namun, mereka adalah Marco Ianni (pelatih teknik), Davide Renzato, Davide Losi (pelatih fisik), Massimo Nenci (pelatih kiper), dan Gianni Picchioni (pemandu bakat).

Selain Gianni Picchioni, keempat pria tersebut memang sudah akrab dengan Sarri karena menjadi tangan kanan sejak masa kepelatihan di Napoli (2015-2018).

Dari nama-nama yang disebutkan di atas, Marco Ianni bisa jadi merupakan profil yang paling dikenal oleh sebagian penggemar sepak bola.

Baca Juga: Tidak Kuat Bayar Transfer Paul Pogba, Juventus Minta Tolong Adidas

Marco Ianni menjadi terkenal semenjak 'sepak terjangnya' melalui aksi kontroversial pada pertandingan Chelsea vs Manchester United di Liga Inggris musim 2018-2019.

Ianni menjadi sorotan setelah melakukan selebrasi di depan pelatih Manchester United saat itu, Jose Mourinho.

Seperti diketahui, saat itu Chelsea selamat dari kekalahan setelah Ross Barkley mencetak gol penyama kedudukan (2-2) pada menit ke-6 di waktu tambahan babak kedua.

Euforia besar pun membuat Ianni dengan sengaja merayakan gol itu di depan Mourinho.

Baca Juga: Pengalaman Bek Garang Napoli Dikerjai Maurizio Sarri Sampai Ingin Menangis

Mou yang tidak terkesan langsung mengejar pria berusia 37 tahun itu ke lorong pemain. Beruntung, keributan berhenti setelah pelatih asal Portugal ditenangkan.

Pembicaraan pun menjadi semakin hangat setelah beberapa pihak menilai bahwa Chelsea sebaiknya memecat Ianni karena aksi provokasi itu.

Meski demikian, ada pula orang yang menganggap bahwa Ianni sepatutnya dimaafkan dan diberi kesempatan. Pun begitu dengan Jose Mourinho.

"Cerita ini sudah berakhir. Biarkan dia bekerja. Semua orang pasti pernah bikin kesalahan, begitu juga saya," tutur Mourinho setelah Ianni meminta maaf kepadanya.

Karier Ianni selamat. Dia hanya mendapat sanski dari FA (PSSI-nya Inggris) berupa denda sebesar 6.000 poundsterling (116 juta rupiah).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : calciomercato.com
REKOMENDASI HARI INI

Persija dan PSM Rilis Garuda Calling, Shin Tae-yong Pelan-pelan Kini Kumpulkan 21 Pemain Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X