Kendati demikian, Rahmad Darmawan mengakui bahwa The Young Warriors memang menunjukkan perkembangan bagus terutama soal semangat juang.
Baca Juga: VIDEO - Gol Backheel Lautaro Martinez Berawal dari Umpan Pisang Lionel Messi
Hal itu terlihat dari kemenangan 2-1 atas Persipura pada pekan lalu, di mana mereka sanggup membalikan keadaan setelah sempat tertinggal 0-1.
"Benar ada performa yang naik dari pemain, tetapi ada banyak juga yang harus dibenahi," tutur Rahmad Darmawan.
"Yang membuat saya senang adalah fighting spirit."
"Hal itu bisa menutup kelemahan teknis makanya saya berpikir menghadapi besok kontra Arema FC itu jangan sampai turun semangatnya."
"Melawan Arema yang punya militansi luar biasa apalagi bermain di laga kandang, kami dengan segala kekurangannya akan berbenah dengan baik," kata Rahmad Darmawan lagi.
Baca Juga: Inter Milan Negosiasi dengan Man United, Lukaku Jadi Transfer Termahal Ke-4
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar