Tak hanya Novri, Ezechiel Ndouassel pun mendapat kartu kuning dari wasit Fariq Hitaba.
Setelah kartu merah diberikan untuk Novri, rekan satu tim Novri, Rohit Chand kemudian menghampiri pemain berposisi bek kiri itu.
Dari gestur tubuhnya, Pemain asal Nepal itu tampak tidak menyukai tindakan Novri yang gegabah.
Ia terlihat memberikan kata-kata kekecewaan kepada Novri, dan mengakhirinya dengan sebuah kontak fisik kepada Novri.
Hal tersebut seperti yang terlihat pada video berikut ini.
Ieu si novri sapeting ku pamajikan na teu di bere jatah kitu ? pic.twitter.com/QLVhyOcDq0
— PERSIB (@Kabar_Persib) 10 July 2019
— stadionsiliwangi.com (@stdsiliwangi) 10 July 2019
Kekecewaaan Rohit tampaknya sangat beralasan karena Persija Jakarta sedang unggul 1-0 atas Persib Bandung melalui gol Marko Simic.
Kehilangan satu pemain, Novri Setiawan membuat Macan Kemayoran kesulitan mengembangkan permainan.
Akibatnya, Persib pun bisa mencuri gol pada menit ke-90+1 melalui sepakan Artur Gevorkyan.
Striker asal Turkmenistan itu sukses memanfaatkan kemelut yang terjadi di kotak penalti Persija Jakarta.
Skor imbang 1-1 menutup jalannya pertandingan Persija melawan Persib pada pekan kedelapan Liga 1 2019.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | twitter.com |
Komentar