Tak berselang lama, Hafiz Faizal juga melakukan kesalahan, setelah pukulannya hanya membentur net yang mengakibatkan duet Rinov/Pitha kembali menjauh dengan skor 8-6.
Sebuah penempatan yang baik dilakukan oleh Pitha sehingga membuatnya unggul 11-9 atas Hafiz/Gloria saat pertandingan memasuki masa interval kedua.
Baca Juga: Ditawari Pemain Termahal Barcelona, PSG Tetap Ogah Lepas Neymar
Usai jeda, Pitha Haningtyas Mentari melakukan kesalahan yang berakibat pasangan Hafiz/Gloria kembali menipiskan margin point menjadi 10-11.
Kedua ganda campuran kembali berbagi angka saat skor mencapai 13-13.
Smash keras yang dilesakkan oleh Hafiz Faizal berhasil menikung perolehan angka Rinov/Pitha menjadi 14-13.
Lagi-lagi pertandingan derbi merah putih berjalan ketat di mana kedua ganda campuran tersebut saling berbagi angka hingga sebanyak lima kali.
Laga derbi merah putih pada gim kedua ini juga harus diselesaikan melalui masa setting point, setelah pukulan Hafiz Faizal hanya mengarah keluar lapangan pertandingan.
Tanpa kesulitan berarti duet Hafiz/Gloria berhasil mengakhiri perlawanan Rinov/Pitha pada gim kedua dengan skor akhir 22-20.
Baca Juga: Indonesia Open 2019 - Bakal Bertemu Unggulan Ke-4, Della/Rizki Siap
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar