Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pertemuan Rahasia Tegaskan Higuain Tak Aman di Juve meski Tampil Apik

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 22 Juli 2019 | 16:10 WIB
Pemain Juventus, Gonzalo Higuain, turut hadir dalam acara meet and greet International Champions Cup 2019 di  Resorts World Sentosa, Singapura, Sabtu (20/7/2019).
BAGASKARA SETYANA/BOLASPORT.COM
Pemain Juventus, Gonzalo Higuain, turut hadir dalam acara meet and greet International Champions Cup 2019 di Resorts World Sentosa, Singapura, Sabtu (20/7/2019).

BOLASPORT.COM - Gonzalo Higuain tampil bagus saat melawan Tottenham Hotspur kemarin malam. Namun, hal itu tidak mengubah masa depannya di Juventus.

Gonzalo Higuain menunjukkan penampilan cemerlang bareng Juventus saat pertandingan melawan Tottenham Hotspur pada ajang International Champions Cup 2019.

Dalam laga yang berlangsung di National Stadium, Singapura, Minggu (21/7/2019), masuknya Higuain pada babak kedua menaikkan level permainan Juventus.

Mengenakan ban kapten, Higuain memberi dampak positif lewat kerja sama apik yang berujung dua gol lewat kakinya dan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga: AS Roma Harus Korbankan Bintang Muda Andai Serius Boyong Suso

Malang bagi Higuain, menurut kabar yang ditulis Gazzetta dello Sport, petinggi Juventus tetap kekeh dengan keputusan awal bahwa dia harus dijual.

Direktur Juventus Fabio Paratici dan Wakil Presiden Pavel Nedved kembali memberi tahu Higuain soal langkah klub melepasnya pada bursa transfer.

Tidak disebutkan kapan pertemuan itu terjadi. Namun, sebelum laga kontra Spurs, Higuain sempat terlihat melakukan pembicaraan panjang dengan Paratici.

Soal klub yang akan menjadi pelabuhan Higuain selanjutnya, AS Roma menjadi kandidat terkuat.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : football-italia.net

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X