BOLASPORT.COM - Gonzalo Higuain tampil bagus saat melawan Tottenham Hotspur kemarin malam. Namun, hal itu tidak mengubah masa depannya di Juventus.
Gonzalo Higuain menunjukkan penampilan cemerlang bareng Juventus saat pertandingan melawan Tottenham Hotspur pada ajang International Champions Cup 2019.
Dalam laga yang berlangsung di National Stadium, Singapura, Minggu (21/7/2019), masuknya Higuain pada babak kedua menaikkan level permainan Juventus.
Mengenakan ban kapten, Higuain memberi dampak positif lewat kerja sama apik yang berujung dua gol lewat kakinya dan Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: AS Roma Harus Korbankan Bintang Muda Andai Serius Boyong Suso
Malang bagi Higuain, menurut kabar yang ditulis Gazzetta dello Sport, petinggi Juventus tetap kekeh dengan keputusan awal bahwa dia harus dijual.
Direktur Juventus Fabio Paratici dan Wakil Presiden Pavel Nedved kembali memberi tahu Higuain soal langkah klub melepasnya pada bursa transfer.
Tidak disebutkan kapan pertemuan itu terjadi. Namun, sebelum laga kontra Spurs, Higuain sempat terlihat melakukan pembicaraan panjang dengan Paratici.
Higuain and Paratici in conversation for at least 10 minutes now. An interesting watch. Pavel has come over pic.twitter.com/1zdVwdMdvD
— James Horncastle (@JamesHorncastle) July 21, 2019
Soal klub yang akan menjadi pelabuhan Higuain selanjutnya, AS Roma menjadi kandidat terkuat.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | football-italia.net |
Komentar