Robert mengatakan, hingga pertandingan kesembilan yang lalu, ia belum mendapatkan komposisi pemain yang ideal.
Sebab, hampir setiap pertandingan selalu ada pemain yang tidak dapat diturunkan karena cedera maupun hukuman akumulasi kartu.
"Saya tidak bisa bilang tentang formasi yang ideal. Karena, pada laga selanjutnya kami memang kedatangan Bojan dan Achmad Jufriyanto," ujar Robert.
"Tetapi, Hariono kena akumulasi jadi kami tidak bisa bilang formasi ideal."
Baca Juga: Link Live Streaming Japan Open 2019 - Hafiz/Gloria Menang, 10 Wakil Indonesia Siap Menyusul?
"Mungkin kualitas pemain yang dipasang semakin lebih baik, saya pikir kemarin positif," ujarnya.
Absennya Hariono pada laga kontra Bali United sebenarnya tidak terlalu menjadi masalah bagi Robert.
Sebab, banyak pemain yang bisa dijadikan pengganti bagi absennya eks pilar Deltras itu di lini tengah.
"Kami tanpa Hariono, tetapi masih punya pemain yang punya kualitas dan posisi yang sama dengannya," ucap Robert.
"Tetapi yang kami harus struggle adalah bek tengah dan striker. Sisanya kami bagus, tetapi tidak bisa seperti itu terus," katanya.
Baca Juga: Diserang Agen Gareth Bale, Zinedine Zidane Membalas
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Tribun Jabar |
Komentar