Otavio Dutra berharap ke depannya hidupnya bisa semakin berubah setelah menjadi WNI.
Baca Juga: Japan Open 2019 - Kento Momota Jumpa Anthony Ginting di Perempat Final
Tak lupa ia juga mengucapkan rasa terima kasih kepada orang-orang yang sudah membantunya untuk menjadi WNI, salah satunya Presiden Indonesia, Joko Widodo.
Pemain berpostur 189 cm itu mengaku ingin menjadi WNI ketika memperkuat Bhayangkara FC pada musim 2017.
Sebelum menjadi WNI, ia sudah mendapatkan izin dari keluarga besarnya di Brasil.
Baca Juga: Hasil Japan Open 2019 - Kalah dari Unggulan Pertama, Gregoria Tersisih
Otavio Dutra tinggal melakukan sumpah untuk menjadi WNI.
Rencananya, sumpah tersebut akan dilakukan pada Senin (29/7/2019).
"Terima kasih kepada Pak Jokowi, Pak Imam Nahrawi, Pak Gatot S Dewa Broto, lalu coach Simon McMenemy, dan semua orang yang sudah membantu saya," ucap Otavio Dutra.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar