Mereka adalah Marcus Rashford (2 gol), James Garner (1), Phil Jones (1), dan Anthony Martial (1).
Kolektivitas ini yang membuat Man United dengan mulus melibas Perth Glory (2-0), Leeds United (4-0), dan Inter Milan (1-0).
Baca Juga: Blunder Konyol Kiper Liverpool, Lebih Parah Mana dengan Loris Karius?
Setali tiga uang dengan Man United, Tottenham Hotspur juga mempunyai beragam pencetak gol pada fase pra-musim.
Meski baru menghadapi Juventus seusai musim 2018-2019 berakhir, Spurs tak butuh waktu lama untuk kembali tampil solid.
Spurs berhasil menaklukkan Juventus 3-2 lewat gol-gol dari Erik Lamela, Lucas Moura, dan Harry Kane.
Perbedaannya, Spurs tak memiliki lini belakang setangguh Manchester United sehingga Juventus bisa mencuri dua gol lewat lesakan Gonzalo Higuain dan Cristiano Ronaldo.
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | transfermarkt.com |
Komentar