Setelah sempat tertahan, Tommy Sugiarto berhasil merebut interval gim kedua dengan keunggulan 11-5 atas Lee Zii Jia.
Baca Juga: Hasil Sidang Komdis PSSI - Persib, Persebaya, dan PSIM Kena Hukum
Selepas jeda, angka kembali bertambah untuk tunggal putra Malaysia menjadi 6-11 setelah pengembalian yang dilakukan oleh Tommy Sugiarto hanya membentur net.
Tommy membuat perolehan angkanya kembali bertambah menjadi 14-8 setelah smash kerasnya gagal di tangkis oleh Lee.
Kendati unggul, Tommy Sugiarto masih sering melakukan kesalahan sendiri yang membuatnya harus kehilangan beberapa poin.
Setelah sempat tertahan, Tommy berhasil merebut gim kedua dengan keunggulan 21-12 atas Lee.
Baca Juga: F1 Hungaria 2019 - Tebus Hasil Minor, Mercedes Bertekad Bangkit
Wakil Malaysia mengambil momentum terlebih dahulu dengan meraih empat poin beruntun untuk unggul 4-0 atas Tommy Sugiarto.
Tommy berhasil meraih angka perdana pada gim ketiga setelah berhasil mengembalikan servis yang dilakukan oleh Lee Zii Jia.
Tunggal putra Malaysia semakin menjauh dari kejaran Tommy dengan skor 7-1 usai berhasil meraih tiga poin beruntun.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | BolaSport.com, tournament software |
Komentar