Eks kiper timnas Indonesia itu mengunggah video insiden tersebut dan meminta Nasirin untuk mengambil pelajaran atas kejadian ini.
"Ini bisa menjadi pelajaran untuk semua kiper, tidak pantas ditiru," tulis Ferry pada akun Instagram pribadinya.
"Nasirin silakan nonton video ini, kamu tidak pantas melakukan hal ini, tindakan bodoh."
Baca Juga: Kecolongan, PSIS Tertinggal dari Tira-Persikabo pada Babak Pertama
Baca Juga: Sudah 35 Tahun dan On Fire, Eks Bek Persib Siap Balik Bela Timnas
Atas insiden itu, Nasirin langsung mengucapkan permohonan maaf kepada Ikhwan seusai pertandingan via akun Instagram pribadinya @nasirin_26.
Dalam unggahan itu, Nasirin dan Ikhwan bersamaan sudah saling memaafkan.
"Saya pribadi meminta maaf atas insiden ini. Itu bukan keinginan hati saya. Saya khilaf dan di luar kendali saya," tulis Nasirin.
"Dengan kejadian ini, semoga hubungan persaudaraan suporter PSMS dan Sriwijaya tetap solid dan harmonis. Untuk masyarakat Palembang, saya minta maaf," tulis Nasirin lagi.
Baca Juga: Borneo FC Ketambahan Dua Pilar Timnas saat Hadapi PSS Sleman
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Tribunmedan.com |
Komentar