Namun fakta itu juga membuat Verstappen optimistis lantaran memperkuat indikasi makin terujinya power unit produksi Honda yang digunakan Red Bull Racing.
"Ini adalah hari yang bagus. Meski Mercedes sedikit berada di depan, tetapi kami sangat dekat dan itu hal positif," tutur Verstappen dikutip BolaSport.com dari Red Bull Racing.
"Mobil kami terlihat bekerja dengan baik di kondisi basah dan kering. Itu adalah hal yang sangat positif," ujarnya melanjutkan.
I’m happy with today! Our car was competitive in the dry and in the wet #KeepPushing #HungarianGP ???????? pic.twitter.com/qVMbPL88hf
— Max Verstappen (@Max33Verstappen) August 2, 2019
Lebih lanjut, pembalap 21 tahun ini juga berkomentar terkait dua sesi latihan GP Hongaria 2019 kemarin yang berlangsung dalam kondisi cuaca tak menentu.
"Kami banyak belahar pada sesi pagi yang berlangsung dalam keadaan kering di mana mobil kami langsung tampil kompetitif," kata pemilik nomor balap 33 ini.
"Kemudian kami dapat melakukan banyak perubahan, meski ada yang berhasil ada pula yang tidak. Namun itu gunanya ikut sesi latihan.
"Besok (Sabtu, red) adalah hari yang baru. Semua terlihat cukup rapat, jadi ini akan menjadi sesi kualifikasi yang menarik," tuturnya memungkasi.
Baca Juga: Terbanyak Sepanjang Sejarah, F1 Musim 2020 Akan Sajikan 22 Seri
Pada hari ini, Sabtu (3/8/2019), para pembalap akan kembali turun ke lintasan untuk mengikuti sesi latihan ketiga dan kualifikasi.
Sementara sesi balapan F1 GP Hongaria 2019 dijadwalkan berlangsung pada Minggu (4/8/2019) mulai pukul 20.10 WIB.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Redbull.com |
Komentar