Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kekalahan Keempat Buruntun Dipetik PSIS Semarang

By Nuranda Indrajaya - Sabtu, 17 Agustus 2019 | 15:00 WIB
Asisten pelatih PSIS Semarang, Widyantoro saat memberikan keterangan pers usai laga melawan Persipura Jayapura. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan tim Mutiara Hitam.
FRANCISKUS ARIEL SETIAPUTRA/TRIBUNJATENG.COM
Asisten pelatih PSIS Semarang, Widyantoro saat memberikan keterangan pers usai laga melawan Persipura Jayapura. Pertandingan tersebut berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan tim Mutiara Hitam.

BOLASPORT.COM - Hasil negatif kembali dipetik PSIS Semarang setelah menderita kekalahan 1-0 kontra Semen Padang di Stadion H. Agus Salim kemarin (16/8/2019).

Gol semata wayang kemenangan Semen Padang dicetak oleh Irsyad Maulana di akhir babak kedua tepatnya pada menit ke-89. 

Hasil ini tentu disesali caretaker sementara PSIS Semarang, Widyantoro kepada awak media dalam konferensi pers selepas pertandingan.

Baca Juga: Azrul Ananda Berusaha Profesional Selesaikan Masalah di Persebaya

Menurut Wiwid, sapaan akrabnya, PSIS Semarang punya banyak peluang ke gawang tuan rumah. Namun sayang tidak ada satupun kesempatan berbuah gol.

"Alhamdulillah semua berjalan lancar pertandingan tadi. Selamat buat Semen Padang berhasil mengamankan tiga poin," katanya dalam laman resmi liga-indonesia.id

Mantan pelatih Persis Solo ini menyatakan timnya hanya kurang beruntung pada pertandingan menghadapi Kabau Sirah kemarin. 

"Jujur kami kurang beruntung pada pertandingan tadi. Ya, semua bisa lihat sendiri kami memiliki kesempatan emas beberapa kali tapi gagal," tambah Wiwid.

Baca Juga: Barcelona Belum Punya Bukti untuk Bisa Sakti Tanpa Messi 

Beda dengan Kabau Sirah, julukan Semen Padang, lanjut Wiwid tak banyak peluang namun mampu memenangkan pertandingan.

"Mereka ada peluang shoting sekali lewat free kick dan sukses menjadi gol," ucapnya lebih lanjut.

Namun, kata pelatih yang pernah merintis karier sebagai pemain di PSIS Semarang ini, anak didiknya sudah berusaha maksimal semuanya.

"Tapi kenyataannya di menit akhir kemasukan," terang dia.

Mantan pelatih PSS Sleman ini juga menyatakan jika kekalahan timnya ini dipengaruhi oleh lapangan pertadingan.

Hal ini membuat permainan Bayu NUgroho dan kolega tidak bisa berkembang."Memang lapangan agak licin, jadi berhati-hati mainnya," tambah dia.

Kekalahan tersebut membuat PSIS Semarang belum beranjak dari posisi 13 klasemen dengan torehan 14 angka.

Hari Nur Yulianto dan kawan-kawan sudah melakoni 13 pertandingan dengan hasil empat kali menang, dua kali imbang dan tujuh kali kekalahan. 

"Persaingan papan bawah cukup sengit, tentunya," kata Wiwid

"Kami juga punya persiapan tidak banyak, 20 Agustus nanti langsung away lawan Bahyangkara, kemudian 24 Agustus Menghadapi Madura United," terangnya lebih lanjut.

Baca Juga: Weliansyah Bangga Semen Padang Raih Kemenangan Perdana atas PSIS

Ini merupakan kekalahan keempat secara beruntun PSIS Semarang.

Sebelumnya mereka menelan tiga kali kekalahan di kandang sendiri, Stadion Moch Sebroto, Magelang. 

Mulai dari ditundukkan Persib Bandung 0-1, Tira Persikabo 0-2, serta Persipura Jayapura 1-3. 

"Hasil ini kami kecewa tidak sesuai harapan. Seharusnya taktikal berjalan baik, namun finishing kurang maksimal," kata Wiwid.

"Saya bersama pemain minta maaf pada suporter PSIS Semarang dimanapun berada kita belum bisa bawa poin," tutupnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Selamat Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-74. . #hutri74 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : liga -indonesia.id
REKOMENDASI HARI INI

David da Silva Kembali, Siap Bantu Persib Kalahkan Lion City Sailors

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
Klub
D
P
1
Barcelona
12
33
2
Real Madrid
11
24
3
Atlético Madrid
12
23
4
Villarreal
11
21
5
Osasuna
12
21
6
Athletic Club
12
19
7
Real Betis
12
19
8
Mallorca
12
18
9
Rayo Vallecano
11
16
10
Celta Vigo
12
16
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X