Meski masih merasa tak cukup cepat untuk menandingi Marc Marquez, tetapi Cal Crutchlow yakin jika suatu saat akan bisa mewujudkan hal itu.
Rider 33 tahu itu menegaskan akan selalu fokus untuk tampil kompetitif dan melakukan yang terbaik di setiap seri, terlebih lagi dia memiliki spesifikasi motor yang sama seperti milik Marquez.
Baca Juga: Tour d'Indonesia 2019, Balap Sepeda Lintasi 2 Pulau dan 3 Provinsi
"Untuk saat ini, mewujudkan hal tersebut memang masih sangat sulit. Yang terpenting adalah saya mempunyai motor dengan spesifikasi yang sama," imbuhnya.
"Saya harus fokus dengan penampilan saya sendiri serta membalap dan melakukan yang terbaik," kata Cal Crutchlow mengakhiri.
Baca Juga: Klasemen Liga Inggris - Man City Turun 2 Peringkat, Liverpool ke Puncak
Pada seri terakhir yang digelar di Red Bull Ring, Austria, lalu, Cal Crutchlow harus pulang dengan tangan hampa setelah mengalami crash.
Hasil itu membuat Crutchlow kini berada di peringkat kesembilan pada tabel klasemen sementara MotoGP 2019 dengan raihan 78 poin.
Usai menyambangi Austria, MotoGP 2019 akan memasuki balapan ke-12 yang akan digelar di Sirkuit Silverstone, Inggris pada 23-25 Agustus 2019 mendatang.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar