Can’t. Stop. Watching! ????
Vintage @SvetlanaK27 puts her a game away...#CincyTennispic.twitter.com/ZcoNEiLNdi
— Western & Southern Open (@CincyTennis) August 17, 2019
Datang sebagai unggulan pertama ternyata tidak membuat Barty mampu meraih hasil maksimal di Cincinnati Masters 2019.
Dia bahkan membuang kesempatan untuk kembali memuncaki ranking WTA ketika para rivalnya mundur akibat cedera.
Serena Williams bahkan harus angkat kaki sebelum mulai bertanding di Cincinnati karena cedera punggung yang didapatnya ketika berlaga di final Rogers Cup pekan lalu.
Sementara Naomi Osaka juga tidak dapat melanjutkan perjuangannya di Cincinnati seusai menderita cedera lutut ketika menjalani partai delapan besar.
Baca Juga: Umuh Muchtar Ingin Persib Bandung Lebih Baik di Putaran Kedua Liga 1
Sebenarnya, Barty hanya butuh satu kemenangan lagu untuk kembali menjadi tunggal putri nomor satu dunia.
Akan tetapi, petenis Australia ini menyia-nyiakan kesempatan emas tersebut.
Sveta on the stretch ????♀️@SvetlanaK27 comes out firing winning 71% of first serve points to Barty's 45%. The Russian takes the opening set 6-2 over the top seed.#CincyTennis pic.twitter.com/9uPnaVhjeE
— Western & Southern Open (@CincyTennis) August 17, 2019
Sementara itu, Svetlana Kuznetsova bermain di Cincinnati Masters 2019 sebagai underdog karenae perenis 34 tahun ini sebelumnya harus absen selama tujuh bulan akibat cedera lutut.
Kuznetsova, yang kini menghuni peringkat 153 dunia, mengaku terkejut dengan keberhasilannya melangkah ke partai final Cincinnati Masters 2019.
"Yah, kadang-kadang hal semacam ini terjadi dalam hidup. Ini adalah contoh bagaimana hal-hal kecil dapat mengubah segalanya," tutur Kuznetsova.
Editor | : | Doddy Wiratama |
Sumber | : | Espn.com |
Komentar