Satu-satunya hasil minor Jonatan terjadi pada Kejuaraan Asia 2019.
Kala itu, dia hanya menembus babak 32 Besar.
Tersisihnya Jonatan Christie berarti Indonesia hingga saat ini baru memiliki satu wakil pada babak semifinal.
Greysia Polii/Apriyani Rahayu lolos ke empat besar usai menaklukkan Chen Qingchen/Jia Yifan (China), 25-23, 23-21.
Indonesia masih punya kans mengirim dua wakil pada babak semifinal Kejuaraan Dunia 2019.
Dua pasangan ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, akan bertanding pada hari ini.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | twitter.com/BadmintonTalk |
Komentar