Juara Liga Inggris, Manchester City jadi tim ketiga yang keluar dalam undian dan menempati grup C, sementara juara Liga Italia, Juventus bakal menempati grup D.
Sneijder yang kebagian mengambil pot 1 kemudian mengambil bola undian grup E dan F yang bakal ditempati Liverpool dan Barcelona.
Juara Rusia, Zenit Saint Petersburg berada di grup G dan Chelsea berada di grup H
Selanjutnya, Sneijder kemudian mengambil bola pertama dari Pot 2 yang berisi Tottenham Hotspur.
Cech, yang bertugas mengambil bola berisi nama grup mengambil grup B, sehingga Spurs bakal menemani Bayern Muenchen.
Bola kedua dari Pot 2 kemudian diambil Sneijder yang berisi Ajax Amsterdam.
Bola grup yang diambil Cech kemudian menempatkan Ajax di grup H bersama Chelsea.
Baca Juga: PSG dan Barcelona Akhirnya Sepakat Transfer Neymar
Bola ketiga dan keempat dari pot dua, berisi Borussia Dortmund dan Benfica.
Dortmund dan Benfica bakal menempati grup F dan G bersama Barcelona dan Zenit.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | UEFA |
Komentar