Menurut Widodo, panpel Persik juga sudah menyiapkan tiket sebanyak 500.
Karena hubungan baik dengan fan tamu, maka mereka memberikan jatah 1000 tiket.
"Awalnya kami komunikasi baik dengan dua kelompok suporter PSIM yaitu Brajamusti dan The Maident," ucap Widodo.
"Brajamusti awalnya kami siapkan tiket 500, tetapi mereka minta 1000."
"Kami akhirnya berikan 1000 karena tidak enak juga kami, ada hubungan baik," ujar Widodo.
Meski begitu, Widodo menambahkan untuk Stadion Brawijaya tidak mengalami kerusakan.
"Kalau stadion tidak ada yang rusak karena kejadian kan setelah pertandingan," kata Widodo.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga 2 2019, PSIM dan Sriwijaya FC Berkuasa
Akibat dari kericuhan suporter antara pendukung Persik Kediri dan PSIM Yogyakarta, beberaa kendaraan yang berada di luar stadion mengalami kerusakan parah.
Kerusakan paling parah menimpa tiga mobil Avanza dan Xenia milik suporter PSIM Yogyakarta yang diparkir di halaman Yayasan Paggora.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar