Baca Juga: Persik Tak Tinggal Diam soal Bentrok Suporter Pascalaga Kontra PSIM
Gilmour sempat menyamakan skor menjadi 11-11 untuk memberikan ancaman kepada Fitriani.
Namun, pemain kelahiran Garut ini tidak mau merelakan keunggulannya dan terus menambah poin untuk semakin meninggalkan Gilmour.
Fitriani memenangi gim pertama dengan skor 21-18.
Timnas Indonesia Jamu Malaysia, Ini Pesan Mulia Rochy Putiray https://t.co/MbLs48to2f
— BolaSport.com (@BolaSportcom) September 4, 2019
Perebutan skor yang sengit masih terjadi pada gim kedua.
Sempat tiga kali berbagi skor 2-2, 3-3, dan 4-4, laju Fitriani semakin tak terbendung.
Juara Thailand Masters 2019 ini akhirnya unggul tipis 11-10 pada interval gim kedua.
Seusai interval, Fitriani masih memegang kendali permainan sembari sedikit demi sedikit menambah perolehan poinnya.
Gim kedua dipastikan menjadi milik Fitriani sesudah dirinya menang dengan skor 21-19.
Dengan demikian, tiket menuju babak kedua turnamen Chinese Taipei Open 2019 resmi digenggam oleh pemain yang berusia 20 tahun tersebut.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar