Baca Juga: Juventus Belum Menyerah Kejar Gelandang Senior Barcelona
Entah kebetulan atau tidak, Inter Milan bertemu Barcelona dalam satu grup di grup F.
Dalam grup tersebut turut diisi oleh Borussia Dortmund dan Slavia Praha.
Berbicara mengenai pertemuan dengan mantan klubnya di penyisihan grup Liga Champions, Sanchez meyakini timnya saat ini dapat mengalahkan Barcelona.
"Sesuatu yang istimewa terutama bermain melawan Barcelona karena saya memiliki momen-momen hebat dan rekan-rekan yang begitu baik, " kata Sanchez dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub.
"Pertandingan nanti akan menjadi pertandingan yang sulit di grup kami.
Baca Juga: Tolak Banyak Klub, Mantan Incaran Barcelona Pilih Jadi Pengangguran
"Kami memiliki banyak pemain hebat yang mampu mengalahkan Barcelona dan kami akan bertarung untuk itu," ujar Sanchez menambahkan.
Pertemun antara Il Nerazzuri dengan Barcelona di Liga Champions akan tersaji pada 2 Oktober mendatang.
La Beneamata akan bertindak sebagai tim tamu terlebih dahulu pada pertemuan perdana di babak penyisihan grup Liga Champions.
Sementara Sanchez dapat melakoni debut bersama Inter seusai jeda internasional.
Pasalnya, Inter baru akan memulai pertandingan pekan ketiga Liga Italia melawan Udinese pada 15 September mendatang.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Inter.it. |
Komentar