Politano datang ke Inter Milan musim panas lalu sebagai pinjaman dari Sassuolo.
Musim panas ini, ia dipermanenkan dengan mahar mencapai 20 juta euro.
Meksi begitu, ia sebenarnya hendak dijual dengan Fiorentina sudah siap membayar 30 juta euro.
Penjualan Politano kabarnya hendak digunakan untuk membeli Ante Rebic dari Eintrach Frankfurt, pemain depan yang kini justru bergabung ke AC Milan.
Conte menggagalkan transfer Politano karena ia percaya sang pemain sangat cocok dengan skema lini depan garapannya.
Ia akan dipercaya sebagai satu dari tiga pemain depan bersama Lukaku dan Alexis Sanchez.
Nama kedua yang akan hengkang tetapi digagalkan Conte adalah Alessandro Bastoni.
Bek tengah muda berusia 20 tahun ini ingin pergi untuk mendapatkan tempat utama.
AS Roma kabarnya sudah setuju dan akan memberikan kesempatan bermain yang banyak untuk Bastoni.
Baca Juga: Senjata Rahasia yang Bisa Dimanfaatkan Liverpool Musim Ini: Udara
Editor | : | Thoriq Az Zuhri Yunus |
Sumber | : | Calciomercato |
Komentar