Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

China Open 2019 - Carolina Marin Ingin Segera Lupakan Cederanya

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 18 September 2019 | 14:45 WIB
  Selebrasi pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, setelah memenangi turnamen China O
susilestari
Selebrasi pebulu tangkis tunggal putri Spanyol, Carolina Marin, setelah memenangi turnamen China O

BOLASPORT.COM - Mantan pebulu tangkis nomor satu dunia asal Spanyol, Carolina Marin, ingin melupakan cedera lutut yang memaksanya absen selama tujuh bulan dan fokus menjalani pertandingan pada China Open 2019.

Carolina Marin Marin baru saja pulih dari cedera ACL yang didapatnya saat tengah menjalani pertandingan final Indonesia Masters 2019, Januari lalu.

Gara-gara cedera tersebut, pebulu tangkis asal Spanyol tersebut terpaksa absen dalam jangka waktu yang cukup lama.

Marin memastikan diri lolos ke babak kedua China Open 2019 usai menaklukkan unggulan keempat China Open 2019 asal Jepang yakni Nozomi Okuhara.

Bertanding di lapangan 1 Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzou, China, Selasa (17/9/2019), Carolina Marin berhasil memenangi laga itu dua gim langsung.

Marin menundukkan Okuhara dengan skor akhir 21-16, 21-18 dalam tempo 46 menit.

Pemain berusia 26 tahun tersebut mengaku bahagia dengan permainannya saat melawan Okuhara.

Baca Juga: China Open 2019 - Hafiz/Gloria Mengaku Belum Bisa Dapat Klik Saat Bertemu Wakil Thailand

Selain itu, Marin bertekad melupakan cedera yang dia alami.

"Tentu saya bahagia dengan cara saya bermain. Saya ingin melupakan cedera saya setelah melewatkan begitu banyak turnamen dan bermain pada level tertinggi melawan pemain yang hebat," kata Marin, dikutip BolaSport.com dari BWF.

Marin memastikan lututnya dalam kondisi yang baik saat bertanding.

"Saya sudah siap menghadapi pertandingan versus Okuhara. Kondisi fisik saya sangat baik, lutut saya pun tak bermasalah dan saya tak merasa sakit," ujarnya.

Hal tersebut diakui Marin membuatnya lebih percaya diri.

"Saya sekarang lebih percaya diri soal kondisi saya, dan sekarang saya perlu fokus kepada kondisi mental. Bermain melawan pemain elite adalah pekerjaan yang sulit dan menuntut fokus penuh. Pencapaian saya melawan Okuhara sangat baik," tutur Marin.

Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu baru bisa kembali berkompetisi pada turnamen Vietnam Open 2019, pekan lalu.

Di sana, Marin langsung tersisih sejak babak kesatu.

"Vietnam Open 2019 adalah turnamen pertama saya dan tentu ada perasaan tegang karena saya ingin menang. Karena itu, fisik saya pun juga tegang dan saya tak bisa berpikir jernih," kata Marin.

"Melawan Okuhara pada China Open 2019, saya sudah lebih fokus soal strategi," ucap dia lagi.

Carolina Marin akan bertemu wakil Amerika Serikat, Zhang Beiwen, pada babak kedua China Open 2019.

Zhang lolos setelah mengalahkan pemain Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, 14-21, 21-19, 21-16, pada babak pertama.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Hasil Matchday 1 Liga Champions 2019-2020 hari Selasa (17/9/2019) dan Rabu (18/9/2019). . #ucl #ligachampions #uefa

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BWF Badminton
REKOMENDASI HARI INI

Thom Haye Ungkap Momen Unik Saat Gol Timnas Indonesia ke Gawang Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X