Baca Juga: Dibobol 15 Kali oleh Timnas U-16 Indonesia, Ini Kata Pelatih Mariana Utara
Satu gol kejutan dari Kepulauan Mariana Utara dicetak oleh Jim Kurt Maniago jelang jeda laga.
Pesta gol lainnya terjadi di Grup C saat tuan rumah Iran juga menang besar.
Main di Stadion Hajibabaei, Hamadan, timnas U-16 Iran menang 13 gol tanpa balas atas timnas U-16 Maladewa.
Emir Ebrahimzadeh menjadi bintang pasukan muda Team Melli dengan memborong lima gol.
Kemudian, empat pemain Iran lainnya menyumbang masing-masing dua gol.
Mereka adalah Yadegar Rostami, Iman Danesh, Fardin Bahri, dan Mohammad Reza Kooski.
Baca Juga: Pesta Gol, Timnas U-16 Indonesia Minim Selebrasi dan Ini Alasannya
Iran pun memimpin dengan nilai tiga pada pool mereka, sebab laga lain berakhir imbang dengan skor 1-1 saat timnas U-16 Afghanistan bersua timnas U-16 Palestina di arena yang sama.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | wikipedia.org, Futbol24.com |
Komentar