Namun, suami dari pebulu tangkis Saina Nehwal itu mampu kembali mengimbangi permainan Anthony.
Skor pun lagi-lagi menjadi sama kuat. Hanya, kali ini, mereka imbang pada kedudukan 9-9.
Kegagalan Anthony melakukan netting membawa Parupalli unggul 11-9 saat laga gim kesatu mencapai interval.
Baca Juga: Imbang Lawan PSS, Jacksen F Tiago Sebut Pemain Persipura Kelelahan
Selepas jeda, Anthony langsung tampil menggebrak dengan membukukan dua poin beruntun untuk menyamakan kedudukan menjadi 11-11.
Pengembalian kurang sempurna yang dilakukan Parupalli membuat pemain unggulan ketujuh itu kini memimpin skor 14-13.
Setelahnya, aksi saling kejar poin kembali terjadi di antara kedua pemain.
Alhasil, gim kesatu pun harus dirampungkan melalui setting point.
Sempat imbang pada kedudukan 21-21, Anthony akhirnya mengunci kemenangan gim kesatu setelah meraih dua poin berikutnya secara beruntun.
Baca Juga: Daftar 5 Pelatih yang Bisa Gantikan Julio Banuelos di Persija
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Tournament Software |
Komentar