"Ghozali tidak bisa bertanding, sayangnya dia harus mengalami itu tapi beruntung ada dokter tim yang menangani,"," ujar Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts, di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (25/9/2019), dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.
Baca Juga: Madura United Datang dan Menang Satu-satunya Target PSS Sleman
"Saya rasa ini jadi pekan yang menyeramkan bagi Persib Bandung setelah sebelumnya ada insiden pelemparan batu yang nyaris membutakan pemain dan sekarang mata Ghozali yang terluka.
"Dia harus istirahat selama sepekan karena ada pendarahan di matanya.
"Sayangnya Esteban juga harus terkena akumulasi kartu. Jadi kami harus menggantinya dengan pemain lain," ujarnya.
Akan tetapi dengan absennya kedua pemain itu, Robert telah melakukan antisipasi dengan mencari alternatif pemain pengganti di posisi sayap kiri.
"Kami punya kandidat. Kami punya Erwin, Frets, Zalnando, ada beberapa opsi. Supardi bisa bermain di sayap kanan dan Febri digeser ke kiri," katanya.
"Kami juga bisa memainkan Kevin di kiri, jadi kami punya banyak opsi. Dan di pertandingan kalian bisa lihat opsi yang diambil," ucapnya.
Sementara itu, Omid Nazari yang kemarin mendadak absen sudah dapat kembali dimainkan melawan Arema FC.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribunjabar.id |
Komentar