Dia menyalip Lewis Hamilton (Mercedes) dan rekan setimnya, Charles Leclerc, yang memulai balapan dari pole position.
⚫️⚫️⚫️⚫️⚫️
⚫️⚫️⚫️⚫️⚫️LIGHTS OUT! WE'RE OFF!
Vettel takes the lead into the first corner!#F1 ???????? #RussianGP pic.twitter.com/7nz46CeEec
— Formula 1 (@F1) September 29, 2019
Sementara itu, di saat yang hampir bersamaan, beberapa insiden juga terjadi pada lap kesatu.
Pembalap Haas, Romain Grosjean, gagal melanjutkan balapan, sedangkan Daniel Ricciardo dari tim Renault mengalami gangguan di ban kiri belakang jet daratnya.
Alhasil, balapan pun harus dipandu oleh safety car sampai lap keempat.
LAP 4/53
The safety car period is over, with the Ferraris leading the way#F1 ???????? #RussianGP pic.twitter.com/Fbb7bRpHCl
— Formula 1 (@F1) September 29, 2019
Memasuki lap ke-7, isyarat team order di tim Ferrari mulai terdengar melalui radio tim.
Pada lap ini, Leclerc mendapat informasi bahwa Vettel akan membiarkan dia lewat pada lap berikutnya.
Namun, hal itu tidak langsung terjadi.
Sampai lap ke-10, Leclerc masih belum bisa mengejar kecepatan rekan setimnya, sementara di saat yang sama, Hamilton mulai menebar ancaman.
Alhasil, tim Ferrari pun meminta Leclerc untuk fokus terhadap serangan Hamilton, bukan menyalip Vettel.
LAP 10/53
???? "Charles we will do the switch later, Hamilton is a bit close, focus on the race"
Well, well, well...#F1 ???????? #RussianGP pic.twitter.com/vsSzYtvnhu
— Formula 1 (@F1) September 29, 2019
Dari barisan tengah, upaya keras Max Verstappen untuk menembus posisi terdepan terus membuahkan hasil.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar