"PSS Sleman mempunyai suporter yang bagus dan besar yang membuat mereka punya semangat saat bermain," kata Beto seperti BolaSport.com kutip dari Tribun Jogja.
Lebih lanjut Beto mengatakan dukungan penuh dari suporter PSS Sleman membuat Madura United tidak mudah untuk mencuri poin.
Meskipun demikian, ia tetap mengapresiasi kinerja rekan-rekannya walaupun gagal mendapatkan tiga poin.
Baca Juga: Kemenangan Fajar/Rian di Korea Jaga Dominasi Ganda Putra Indonesia
"Kami sudah jauh-jauh datang ke sini, dua kali kami bisa unggul tetapi mereka membalas," ucap Beto.
"Tetapi saya pikir, ini hasil yang bagus untuk kami," katanya.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar