Di sisi lain, Susy menilai para pemain memenuhi ekspektasi pada laga melawan Spanyol.
Pertandingan Indonesia versus Spanyol sempat diwarnai laga sengit pada nomor tunggal putra ketika Bobby Setiabudi berhadapan dengan Tomas Toledano.
Bobby menang 21-13, 29-27.
"Hari ini penampilan anak-anak cukup baik, hanya mungkin Bobby tadi masih beradaptasi," ucap Susy.
"Kondisi dia memang belum 100 persen, tetapi kami ingin melihat kesiapan dia seandainya harus turun. Dia bermain bagus sejauh ini dan semoga bisa lebih baik," ujarnya.
Indonesia akan menghadapi tim Hong Kong pada esok pagi, Kamis (3/10/2019) pada pukul 09.00 waktu Kazan atau sekitar pukul 13.00 WIB.
Selain Indonesia dan Hong Kong, China , Jepang, Thailand, Korea, Denmark dan Perancis juga telah mengamankan tempat di babak delapan besar.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar