"Ini adalah tim dengan taktik terbaik yang datang ke Kanjuruhan," kata Milo.
Baca Juga: MotoGP Thailand 2019 - Bos Suzuki: Kami Sekarang Kompetitif di Manapun
"Kami bermain sangat cepat dan saling serang, tetapi kami bermain dengan sangat cerdas," ujarnya.
Pelatih 55 tahun tersebut juga mengucapkan rasa terima kasihnya kepada para suporter Arema yang telah memberikan dukungan langsung kepada anak asuhnya.
Dirinya juga tak lupa mengapresiasi para pemainnya yang mampu menjalankan taktik yang diberikan dengan sempurna.
Terlebih lagi kepada Sylvano Comvalius, Milo menilai performanya di laga penting lawan PSM lalu jadi salah satu faktor pembeda di duel sengit tersebut.
Baca Juga: Dua Perubahan Taktik Klopp untuk Memenangi Laga Kontra Salzburg
"Sejak beberapa waktu yang lalu, saya sudah bilang dia penyerang sejati," tutur Milo.
"Saya percaya dia dan hari ini (2/10/2019) dia telah membuktikan bahwa dia adalah pemain yang sangat kuat," katanya menjelaskan.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | liga-indonesia.id |
Komentar