Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Europa - Anak Bau Kencur Meriahkan Pesta Gol Arsenal

By Ade Jayadireja - Jumat, 4 Oktober 2019 | 03:58 WIB
Striker Arsenal, Gabriel Martinelli, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Standard Liege di Emirates Stadium, Kamis (3/10/2019).
TWITTER.COM/OPTAJOE
Striker Arsenal, Gabriel Martinelli, melakukan selebrasi seusai menjebol gawang Standard Liege di Emirates Stadium, Kamis (3/10/2019).

BOLASPORT.COM - Gabriel Martinelli berperan besar mengantarkan Arsenal meraih kemenangan atas Standard Liege pada matchday kedua Liga Europa 2019-2020.

Bermain di kandang sendiri, Emirates Stadium, Kamis (3/9/2019), Arsenal sukses melumat Standard Liege dengan skor 4-0.

Gabriel Martinelli bersinar paling terang dalam laga kali ini lewat kontribusi sepasang gol plus satu assist.

Dua gol lainnya datang dari Joe Willock dan Dani Ceballos.

Baca Juga: Cedera Lutut, Dua Pemain Bhayangkara FC U-20 Kompak Jalani Operasi

Martinelli bisa dikatakan sebagai 'anak bau kencur' karena sebelumnya tak pernah punya pengalaman mentas di panggung Eropa.

Meski sangat miskin pengalaman, pemuda berumur 18 tahun itu mampu menggebrak dalam debutnya di Liga Europa.

Martinelli membuka keunggulan Arsenal pada menit ke-14 lewat tandukan hasil umpan Kieran Tierney.

Cuma dua menit berselang, ia kembali menghiasi papan skor setelah sepakan keras kaki kanannya bersarang di pojok gawang Liege.

Baca Juga: Bhayangkara Antusias Kembali ke PTIK Saat Menjamu PSS Sleman

Memasuki menit ke-22, giliran Joe Willock yang menyumbang gol setelah memanfaatkan kemelut di depan gawang.

Gol tersebut menjadi yang terakhir babak pertama.

Selepas rehat, Arsenal masih bisa menambah satu gol lagi.

Gol keempat mereka lahir pada menit ke-57 melalui kaki Dani Ceballos yang menyambar umpan Martinelli di mulut gawang.

Martinelli nyaris menghadirkan gol kelima melalui sundulan pada menit ke-64, tetapi kali ini ditepis kiper.

Kemenangan empat gol mengantarkan Arsenal kokoh di pucuk klasemen Grup F dengan koleksi enam poin.

Adapun Standard Liege menempati tangga kedua dengan selisih tiga angka.

Baca Juga: Rekap Hasil Indonesia Masters 2019 - Indonesia Loloskan 15 Wakil ke Perempat Final

Arsenal 4-0 Standard Liege (Gabriel Martinelli 14', 16', Joe Willock 22', Dani Ceballos 57)

Berikut ini BolaSport.com menampilkan susunan pemain Arsenal dan Standard Liege:

Arsenal: 26-Emiliano Martinez, 2-Hector Bellerin, 20-Shkodran Mustafi, 16-Rob Holding, 3-Kieran Tierney, 11-Lucas Torreira, 28-Joe Willock (29-Guendouzi 74'), 15-Ainsley Maitland-Niles (19-Nicolas Pepe 66'), 8-Dani Ceballos, 24-Reiss Nelson (14-Pierre-Emerick Aubameyang 79'), 35-Gabriel Martinelli

Pelatih: Unai Emery

Standard Liege: 30-Vanja Milinkovic-Savic, 3-Zinho Vanheusden, 8-Cimirot, 9-Renaud Emond (25-Felipe Avenatti 73'), 18-Aleksandar Boljevic (10-Mehdi Carcela 58'), 22-Maxime Lestienne (19-Selim Amallah 80'), 24-Nicolas Gavory, 27-Mergim Vojvoda, 28-Samuel Bastien, 34-Konstantinous Laifis, 40-Paul Mpoku

Pelatih: Michel Preud'homme

Wasit: Sandro Scharer (Swiss)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Gol Ke-911 Cristiano Ronaldo Tak Cukup Jadi Penyelamat, Eks Real Madrid dan Barcelona Bikin Al Nassr Kalah Perdana

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X