¡¡JUEVES DE CHICHARITO!!
2 titularidades en Europa League.
2 Goles.Así fue el gol de Javier Hernández en contra del Apoel.
Orgullo Mexicano ???????? pic.twitter.com/joIm1veoKJ
— VOM Deportes (@VOMDeportes) October 3, 2019
Beralih ke grup E, Lazio mencatatkan comeback dramatis saat meang 2-1 atas Rennes.
Setelah babak pertama berakhir dengan skor 0-0, tim tamu Rennes justru unggul lebih dulu lewat Jeremy Morel pada menit ke-55 dengan sebuah sundulan kepala.
Tertinggal satu gol, Lazio melalui gelandang andalannya, Sergej Milinkovic-Savic terus menekan dan hasilnya pada menit ke-64, Milinkovic-Savic mampu mencetak gol.
Gelandang asal Serbia tersebut benar-benar mengubah jalannya laga, saat pada menit ke-75, ia mengirimkan umpan kepada Ciro Immobile untuk mencetak gol kemenangan tim ibukota Italia.
Baca Juga: Populer BOLA - 3 Pemain Inter Incaran Barcelona hingga Kacamata Penggocek Van Dijk
Skor 2-1 menjadi kemenangan Lazio dan membuat peta persaingan grup E semakin menarik.
#LazioRennais 2-1
RIMONTA COMPLETATA CON SUCCESSO
Milinkovic e @ciroimmobile firmano il primo successo stagionale in @EuropaLeague!#CMonEagles pic.twitter.com/nNEolskC7x
— S.S.Lazio (@OfficialSSLazio) October 3, 2019
Di laga lainnya di grup E, Celtic mengalahkan CFR Cluj dengan skor 2-0.
Sementara tiga wakil Inggris, hanya Manchester United saja yang gagal menuai kemenangan pada matchday kedua Liga Europa ini.
Manchester hanya bermain imbang 0-0 saat bertandang ke Cars Jean Stadium, kandang AZ Alkmaar.
Arsenal merayakan pesta gol dengan skor 4-0 atas Standard Liege, sementara Wolves mencatatkan kemenangan penting 1-0 atas Besiktas di laga tandang.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar