Baca Juga: Tiga Pilar Muda Persib Siap Berangkat Bersama Garuda Select Jilid 2
Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Minggu (6/10/2019), Robert Rene Alberts hanya memberikan selamat kepada Madura United karena berhasil mengalahkan Persib Bandung.
Eks pelatih PSM Makassar dan Arema FC tersebut lebih memilih mengapresiasi perjuangan pemain yang sudah berusaha menampilkan permainan terbaik.
"Selamat untuk Madura United karena mendapat tiga poin dan terbuka kans dari kami sebenarnya meraih kemenangan," ujar Robert.
"Saya tidak bisa mengatakan apapun lagi selain pemain sudah berusaha tapi belum bermain dengan kemampuan terbaik," ucap Robert.
Pertandingan Madura United melawan Persib Bandung sempat mendapat sorotan banyak pihak karena keputusan wasit Faulur Rosy yang dianggap kontroversial dan menguntungkan tuan rumah.
Baca Juga: Nick Kuipers Cetak Gol Bunuh Diri, Madura United Vs Persib Masih Imbang
Wasit Faulur Rosy menganggap bek Persib Bandung, Achmad Jufriyanto, melakukan pelanggaran kepada Diego Assis dan memberi hadiah penalti untuk tuan rumah.
Robert Rene Albert pun memilih tidak mengomentari keputusan wasit karena tidak ingin terkena sanksi.
"Saya tidak mau banyak berbicara karena takut salah menyampaikan sesuatu dan mendapat hukuman," kata Robert Alberts.
Editor | : | Taufan Bara Mukti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar