Daud Yordan tidak asing dengan petinju asal Afrika Selatan. Dia tercatat dua kali bertanding dengan catatan satu kali menang dan satu kali kalah.
Kekalahan diderita Daud ketika masih berkiprah di kelas bulu, tepatnya ketika menghadapi Simpiwe Vetkeya di Jakarta pada April 2013.
Sementara satu kemenangan didapat Daud pada tahun yang sama, yaitu kemenangan atas Sipho Taliwe dalam laga di Australia pada bulan Desember.
Adapun selain pertandingan Daud Yordan kontra Michael Moekona, Mahkota Promotion juga menampilkan duel petinju Indonesia lainnya.
Juara WBC Asia yang sekaligus prajurit TNI AU, Ongen Saknosiwi, dijadwalkan akan bertanding menghadapi petinju Filipina, Marco Demecillo.
Saknosiwi dan Demecillo akan memperebutkan gelar IBA World Feather.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | antaranews.com |
Komentar