Baca Juga: Persib Cari Venue Lain untuk Hadapi Persebaya dan Persija
Dia pun lantas menantang banyak pihak negara untuk menyebut negara Eropa mana yang menunda pertandingan sepak bola hanya kerena agenda kenegaraan.
"Coba sebut negara di Eropa yang menunda pertandingan sepak bola ketika ada pemilu di negaranya? Tidak ada. Kita tidak bisa mengatakan ini budaya di Indonesia," ucap Robert Alberts.
"Saya tidak tahu tentang situasi politik di negeri ini. Tetapi, saya fokus dalam sepak bola dan apapun konsekuensi yang menimpa sepak bola, kami harus menerima itu," katanya lagi.
Menurut mantan pelatih PSM Makassar dan Arema FC tersebut, suporter Indonesia juga harus bisa lebih tertib dalam menyaksikan pertandingan sepak bola agar laga berjalan aman dan kondusif.
Apabila suporter tertib dan menikmati pertandingan dengan nyaman, maka tidak perlu lagi dijaga dengan ketat oleh pihak keamanan.
"Suporter juga harus mengerti kalau mereka datang ke stadion untuk menikmati pertandingan sepak bola, bukan untuk membuat keributan dengan tim lain," ujar Alberts.
"Ini adalan proses pendidikan yang harus dilalui. Kami ingin terus bermain sepak bola bola secara bebas, tidak terikat situasi politik," pungkasnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | TribunJabar.com |
Komentar