Gol kemenangan PSM Putri diciptakan oleh sang kapten, Daeng Rosma Dwi Resky.
Laga lainnya, Persipura sukses menjaga tren kemenangan berlanjut hingga laga ketiga ketika bertemu Bali United.
Persipura Jayapura Tolikara Putri sukses mencatatkan kemenangan atas Bali United dengan skor 2-0.
Baca Juga: Akmal Marhali Sebut Statuta PSSI Hambat Munculnya Tokoh-tokoh Baru
Dua gol kemenangan Persipura Putri dilesakkan masing-masing oleh Emmy Clarce Falentina Awes (29') dan Regina Wonda (48').
Raihan 3 poin mengantarkan Persipura putri memuncaki klasemen sementara grup B dan menjadi satu-satunya tim Liga 1 Putri 2019 yang masih sempurna dengan meraih 3 kemenangan.
Hasil Lengkap Liga 1 Putri pada Rabu (9/10/2019)
Grup A
- Persija Jakarta 2-1 Persib Bandung (Zahra Muzdalifah 34',49'; Risqiyanti 65')
- TIRA Persikabo 7-0 PSIS Semarang (Priskila Mega 17', Hanipah Halimatusyadiah 34', Insyafadya 47', 75', Baiq Amiatun 85', Helsya Meisyaroh 88')
Grup B
- PSM Makassar 1-0 Persebaya Surabaya (Daeng Rosma Dwi Resky 7')
- Persipura Jayapura 2-0 Bali United (Emmy Clarce 29', Regina Wonda 49')
Klasemen Liga 1 Putri 2019 hingga Rabu (9/10/2019)
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar