Jatah ke putaran selanjutnya akan diperoleh 8 juara grup dari A-H dan 4 tim runner-up terbaik.
Saat ini Thailand masih menduduki puncak klasemen Grup G, sedangkan Vietnam menempati peringkat ketiga di klasemen virtual antara para runner-up terbaik di masing-masing grup.
Rapor Vietnam hanya kalah dari runner-up terbaik sementara ini, China, yang membukukan 7 poin dan surplus 12 gol di Grup A, serta Yordania dengan 7 poin dan selisih +4 gol di Grup B.
Bagi Vietnam dan Thailand, perjalanan memang masih panjang karena kualifikasi ronde kedua masih menyisakan 5 pertandingan.
Kondisi positif saat ini membuat mereka ditanami optimisme untuk terus menjaga peluang lolos.
"Setiap laga itu penting bagi kami, jadi kami harus mengeluarkan upaya yang sangat keras," kata pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, dikutip BolaSport.com dari Nhan Dan.
"Jika persiapan tim sangat matang, kemenangan berada dalam jangkauan kami," ujarnya.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | The-AFC.com, nhandan.com.vn. |
Komentar