Marcus/Kevin sendiri baru bisa menyamakan kedudukan saat skor 8-8. Setelahnya, kedua pasangan terus berbagi skor dengan ketat.
Beruntung, Marcus/Kevin mampu mengantongi keunggulan saat interval, sekalipun hanya berselisih satu poin.
Han/Zhou kembali membuat gebrakan saat sedang dalam posisi tertinggal 12-13. Tiga angka sekaligus berhasil mereka amankan untuk membalikkan kedudukan menjadi 15-13.
Marcus/Kevin lantas menunjukkan kualitasnya dengan merebut lima poin berturut-turut untuk kembali mengungguli Han/Zhou dengan skor 18-15.
Tanpa membuang banyak waktu, gim pertama pun resmi menjadi milik Marcus/Kevin setelah wakil Indonesia ini menang 21-16.
Baca Juga: Susy Susanti Sudah Prediksi Medali Emas Kejuaraan Dunia Junior 2019
Marcus/Kevin meningkatkan level permainan mereka di gim kedua. Tanpa basa-basi unggulan pertama turnamen ini merebut tiga angka pertama melalui bola-bola cepat yang mereka arahkan ke area Han/Zou.
Lima poin beruntun yang diraih oleh Marcus/Kevin memastikan mereka kembali mengantongi keunggulan saat interval dengan skor cukup telak, 11-3.
Minions tampil semakin dominan selepas jeda. Han/Zhou tampak belum menemukan solusi untuk mengatasi permainan cepat yang selalu dilancarkan wakil Indonesia kepada mereka.
Bahkan, tak jarang Han/Zhou melakukan kesalahan sendiri yang membuat Marcus/Kevin dengan mudah menambah poin.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | BWF Tournament Software |
Komentar